Selamat Datang di Blog Alpha Rho

Jumat, 30 April 2010

Inovasi: Kotak Pos Alpha Rho






























Idealnya, desain sebuah kotak pos sebuah rumah adalah sedemikian rupa sehingga tukang pos memasukkan surat dari arah depan sedangkan penghuni rumah mengambilnya dari arah belakang. Namun, apa yang lazim dijumpai di kenyataan adalah baik tukang pos maupun penghuni rumah sama-sama mengakses kotak pos dari arah depan. Terkait desain kotak pos yang cocok, bentuk dan jenis pagar depan rumah adalah hal lainnya yang juga menentukan harus seperti apa kotak pos yang dipasang.

Setelah sekian lama mengamati kenyataan di ‘lapangan’ tersebut, dan sekian lama pula menempati rumah dengan pagar depan tipe BRC (entah singkatan dari apa, belum di Google), maka ditemukanlah ide membuat kotak pos desain Alpha Rho seperti tampak pada foto. Untungnya, untuk menutup biaya produksi yang di sub-kontrakkan ke vendor terpilih ada beberapa tetangga yang berminat memasang di pintu (gerbang) geser BRC-nya. Seperti terlihat pada foto, konstruksi kotak pos Alpha Rho memerlukan tingkat ke-presisian tinggi karena kasarnya merupakan 2 kotak terbuka yang disetangkupkan, dengan ukuran dan jarak antar lubang yang toleransinya relatif kecil. Untuk pekerjaan pelat logam seperti ini hanya pabrikan-pabrikan panel yang mempunyai mesin seperti CNC yang bisa melakukannya, tidak memungkinkan untuk di ‘sub’-kan ke workshop sekelas bengkel las besi teralis atau pagar besi tempa.

Sayang disayang, seperti halnya terhadap barang atau benda lain di pekarangan rumah kita, kotak pos Alpha Rho-pun tak luput dari sasaran tangan-tangan jahil kegiatan marketing yang tidak bertanggung jawab dan seenaknya, yaitu penempelan stiker-stiker iklan yang cukup menjijikkan. Ya, mau tidak mau pantas dibilang menjijikkan karena selain merusak penampilan kotak pos, umumnya tulisan pada stiker-stiker tersebut tidak lain dan tidak bukan, iklan sedot tinja!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar